Semua orang tentu sangat menyukai olahan bebek yang satu ini. Pasalnya, olahan bebek dengan menggunakan bahan madu sebagai pelengkap saat dibakar rupanya bisa membuat masakan semakin lezat dan lumer di lidah. Namun sayangnya, tak banyak orang yang mengetahui tentang bagaimana cara membuat olahan bebek bakar madu yang sangat lezat ini. Nah bagi Anda yang ingin tahu caranya, langsung saja yuk ikuti tutorial lengkapnya berikut ini.
Olahan Bebek Bakar Madu Lezat
Di bawah ini merupakan beberapa bahan dan juga cara dalam membuat olahan bebek bakar madu yang sangat lezat. Adapun bahan dan cara tersebut ialah:
Bahan Membuat Olahan Bebek Bakar Madu
- 1 ekor bebek
- 1 batang sereh
- 1 ruas laos atau lengkuas se-kuku
- 3 biji asam jawa
- 5 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- Garam (secukupnya)
- Sedikit penyedap rasa (sesuai selera)
- Kecap manis (secukupnya)
- 10 sendok makan madu
- 4 sendok makan margarin
- Gula jawa (secukupnya)
- 1 sendok teh ketumbar
Cara Membuat Olahan Bebek Bakar Madu
- Sebelum melakukan langkah pertama dalam cara membuat olahan bebek bakar madu ini, ada baiknya bebek dicuci terlebih dahulu hingga bersih dan tidak ada bulu-bulu. Setelah bebek bersih, Anda dapat memotong bebek tersebut sesuai dengan selera Anda.
- Langkah yang kedua, kita haluskan bawang merah dan bawang putih. Lalu siapkan air dalam panci untuk merebus bebek. Setelah air mendidih, masukkan bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan tadi dengan menambahkan penyedap rasa, garam, gula jawa, geprekan sereh, lengkuas, daun jeruk, dan salam, dan asam jawa. Aduk terlebih dahulu agar semua bahan menyatu dan masukkan juga bebek di dalamnya. (kira-kira air yang direbus bisa menenggelamkan bebek) rebus hingga bebek empuk.
- Langkah yang ketiga, setelah bebek dirasa empuk lalu kita giling bumbu untuk membakar. Seperti ketumbar, margarin, bawang merah dan bawang putih, setelah halus tambahkan margarin, madu, dan kecap manis.
- Langkah yang terakhir, mari kita siapkan tungku pembakaran atau bisa juga di bakar di atas pan kompor. Setelah itu lumuri bumbu tersebut pada bebek yang akan dibakar atau dipanggang. Bakar bebek yang telah dilumuri bumbu tadi sampai kecoklatan dan matang, usahakan untuk membolak balikkan bebek agar saat dibakar menjadi rata. Setelah matang, angkat dan sajikan bersama sambal bajak dan juga lalapan yang akan sangat nikmat saat menyantap bebek bakar madu ini.
Oke ladies, itulah proses pembuatan olahan bebek bakar madu yang sangat nikmat, apalagi jika disantap bersama keluarga tercinta. Melihat mudahnya proses tersebut maka kami sarankan untuk menjadikan olahan ini sebagai menu andalan Anda dan keluarga. Selamat memasak J